Assalamu'alaikum ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  Nurisfm Network
Naskah tentang Ilmu Agama Islam dalam media ini diambil dan disusun dari berbagai sumber. Tidak tercantumnya sumber dan penulis, bermaksud untuk penyajian ilmu yang 'netral' semata. Mudah-mudahan menjadikan amal baik bagi penulisnya dan mendatangkan kebaikan bagi sesama. Kelemahan dan kekurangan serta segala yang kurang berkenan dihati mohon dimaafkan. Apabila ada pihak yang keberatan atau merasa dirugikan dimohonkan menghubungi Admin (Abu Azka). Dan untuk naskah-naskah ilmu pengetahuan umum, Insya Allah akan dicantumkan sumber dan atau penulisnya. Mohon Maaf sebelumnya, sekian dan terima kasih ^-^

Berjauhan....

Written By Rudianto on Selasa, 16 Oktober 2012 | 20.58

Berjauhan bukanlah sebab utama untuk saling merindui. Akan tetapi, kedekatan hati, ingatan berterusan dan perasaan memerlukan, itulah yang menerbitkan kerinduan walau sebenarnya antara kita dan orang yang dirindui amat dekat, bertemu setiap saat. Sekiranya itu yang kita rasakan terhadap orang yang dikasihi, maka apatah lagi terhadap Allah SWT, Rabbul Izzati yang selayaknya kita serahkan kerinduan ini. "Dan sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia dan mengetahui apa yang dibisikkan oleh hatinya, dan Kami lebih dekat kepadanya dari pada urat lehernya." (Qs. Qaaf : 16 ) Justru, muhasabahlah diri seandainya ketika dikelilingi tangisan orang lain usai sholat, berzikir dan membaca al Quran, diri hanya termangu-mangu melihat dan bermonolog sendiri, "Mengapa mereka sampai menangis? Sedang aku sedikitpun tidak merasa sedih?" Tatkala itu, menangislah karena tidak mampu menangis karena bimbang Allah SWT sudah 'menutup hati' dari merasakan kehangatan cinta, kasih dan rindu kepada-Nya. Menangislah, karena hakikatnya jiwa sedang menderita 'sakit'!

2 komentar:

Posting Komentar