Assalamu'alaikum ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  Nurisfm Network
Naskah tentang Ilmu Agama Islam dalam media ini diambil dan disusun dari berbagai sumber. Tidak tercantumnya sumber dan penulis, bermaksud untuk penyajian ilmu yang 'netral' semata. Mudah-mudahan menjadikan amal baik bagi penulisnya dan mendatangkan kebaikan bagi sesama. Kelemahan dan kekurangan serta segala yang kurang berkenan dihati mohon dimaafkan. Apabila ada pihak yang keberatan atau merasa dirugikan dimohonkan menghubungi Admin (Abu Azka). Dan untuk naskah-naskah ilmu pengetahuan umum, Insya Allah akan dicantumkan sumber dan atau penulisnya. Mohon Maaf sebelumnya, sekian dan terima kasih ^-^

Jangan Takut Menghadapi Hidup

Written By Rudianto on Senin, 22 Juni 2009 | 07.44


Jangan Takut Menghadapi Hidup

Sejarah telah membuktikan naiknya orang-orang yang sukses di panggung keberhasilan dunia hanya karena kekuatan dirinya memegang keyakinan yang melahirkan dinamika, konsistensi, dan tidak pernah menyerah menghadapi resiko.

Berbeda dengan orang yang selalu pesimis menjalani hidup, ia hanya melihat kelemahan dirinya dan tidak mau belajar dari keadaan orang lain. Sehingga ia kehilangan keberanian untuk melangkah, maka separuh hidupnya mengalami kegagalan.

Kegagalan adalah momok dalam kehidupan kita. Dan ini sering kita alami, sehingga merasa hidup kita kurang beruntung. Apapun bentuk kegagalan, besar atau kecil, jika ia telah melanda kita maka yang kita perbuat adalah keluhan-keluhan belaka.

Seorang yang sudah di hinggapi perasaan takut akan kegagalan, maka ia sangat enggan untuk melakukan pekerjaan. Dan inilah yang melahirkan sikap skeptis terhadap hidup, hingga merasakan seakan hidup tidak berarti.

Sahabat, orang yang mempunyai keberanian menghadapi resiko kebanyakan hidupnya tenang dan tidak di hantui rasa was-was, khawatir dan cemas. Mereka menyadari bahwa hidup memang selalu dihadapkan pada masalah yang di belakangnya penuh dengan resiko. Takut menghadapi kegagalan, berarti tidak berani mengambila resiko dari tindakannya.

Orang yang selalu takut dengan resiko kegagalan, maka ia juga takut untuk bertindak. Dan orang yang takut bertindak serta berbuat, maka selamanya ia tak akan menjumpai keberhasilan, sebab memang selamanya tak pernah melakukan sesuatu.
Maka lebih baik berbuat dan gagal ketimbang tidak berbuat sama sekali karena takut menanggung resiko kegagalan. Kegagalan memang merupakan konsekwensi dari tindakan yang kurang mengena pada sasaran.
******
Ya Aku Bisa !

Jika anda berpikir, anda akan di kalahkan,
anda sudah kalah.
Jika anda berpikir bahwa anda tidak berani,
ya anda tidak akan berani.
Jika anda ingin menang, tetapi anda berpikir tidak bisa menan , Bisa dipastikan anda tidak akan menang.
Jika anda berpikir bahwa anda akan gagal
Sesungguhnya Anda telah gagal

*****

0 komentar:

Posting Komentar